PT Rifan – Minggu Lalu Turun, Bagaimana Ramalan Harga Emas Hari Ini?

PT RIFAN BANDUNG – Harga emas dunia bergerak turun pada perdagangan pagi ini. Ke depan, seperti apa prospek harga sang logam mulia?

Harga emas dunia di pasar spot tercatat US$ 2.428,4/troy ons. Turun 0,09% dibandingkan posisi penutupan perdagangan akhir pekan lalu.

Harga emas masih melanjutkan tren negatif. Pekan lalu, harga aset ini terpangkas 0,5%.

Bagaimana proyeksi harga emas hari ini? Apakah koreksi akan makin dalam atau malah bisa bangkit?

Secara teknikal dengan perspektif harian (daily time frame), emas masih berada di zona bullish. Terlihat dari Relative Strength Index (RSI) yang sebesar 55,76. RSI di atas 50 menandakan suatu aset sedang dalam posisi bullish.

Sementara indikator Stochastic RSI berada di 62,49. Menghuni zona beli (long).

Namun, investor perlu waspada karena saat ini harga emas sudah berada di pivot point US$ 2.428/troy ons. Dari sini, ada kemungkinan harga emas terkoreksi dengan target support terdekat di rentang US$ 2.421-2.411/troy ons.

Sedangkan target resisten terdekat adalah US$ 2.436/troy ons. Jika tertembus, maka US$ 2.441/troy ons bisa menjadi target selanjutnya.

Posisi Positif

Kami masih mempertahankan posisi positif terhadap emas, untuk diversifikasi saat terjadi guncangan di aset lain. JIka Federal Reserve (bank sentral Amerika Serikat/AS) mulai menurunkan suku bunga acuan, kemungkinan paling cepat bulan depan, investor yang sensitif terhadap suku bunga akan kembali ke emas,” papar Ole Hansen, Head of Commodity Strategy di Saxo Bank, seperti diberitakan Bloomberg News.

Ya, emas adalah aset yang tidak memberikan imbal hasil (non-yielding asset). Memegang emas akan lebih menguntungkan saat suku bunga turun.

Mengutip CME FedWatch, The Fed diperkirakan sudah tidak mungkin lagi mempertahankan suku bunga acuan. Pilihan yang ada adalah pemangkasan 25 basis poin (bps) atau 50 bps.

Peluang penurunan Federal Funds Rate sebesar 25 bps menjadi 5-5,25% pada September adalah 53,5%. Adapun probabilitas pengguntingan 50 bps adalah 46,5% – PT RIFAN

Sumber : bloomberg